Selasa, 16 Oktober 2012

ASMARA JINGGA

LUVI PUJANGGA - biang lala di atas awan
indah serupa wajah rupawan
sekuntum kenanga merekah
menawan taman hati yang bimbang
binar candra merebak resah
menyela gumintang di tapal khatulistiwa
buyarkan mimpi indah semalam
tentang kita yang sedang alpa
lalu ku pahat puja di atas cakrawala
beserta huruf yang mengeja namamu
dan perlahan ku bait puisi puisi rindu
untuk menunggu kehadiranmu
namun selaksa angin
tak juga membawa bayangmu
hingga musim salju ketujuh
aku tetap saja tanpamu
lalu harus kemana aku?
lakuku telah terhimpit di angkuhmu
warsa telah kau ciptakan dalam keterasingan
dan aku berkelana
mencari asmara
yang masih kau tinggalkan di pucuk pucuk jingga
kehidupan……………
tentang penulis: FBKU KAKEKJOMBLOTAMPAN
 

0 komentar:

Posting Komentar